MENGIDAP SAKIT KULIT ANEH, YULITA TERPAKSA MENUNDA MELANJUTKAN SEKOLAH KE JENJANG SMA
Dukuh Kebosungu I 17 September 2019 14:03:39 WIB
DLINGOWORO - YULITA (19), warga dusun Kebosungu 2 Desa Dlingo terpaksa menunda melanjutkan sekolah ke bangku SMA dikarenakan menderita penyakit kulit aneh disekujur tubuhnya. Penyakit aneh ini sudah dideritanya sejak setahun yang lalu. Ia merasa malu untuk melanjutkan sekolah karena kondisi fisiknya yang penuh hampir merata di muka dan seluruh badannya.
Orang tua yuli sudah berusaha untuk memeriksakan penyakitnya ke dokter. Namun bukanya membaik, penyakit tak wajar tersebut malah menjalar ke seluruh tubuhnya. Hal ini semakin membuat kepercayaan diri anak tersebut kian menurun dikarenakan malu untuk keluar rumah bergaul dengan lingkungan dan teman-temannya. Dari hasil diagnosa rumah sakit yang menangani penyakit yuli, dokter menvonis penyakit tersebut adalah Morbus Hansen.
Sebagai wujud empati Pemerintah Desa Dlingo, Selasa (17/9) Lurah Desa Dlingo Agus Purnomo didampingi oleh Kasi Pelayanan Turyadi dan Pendamping desa Marwanta menyempatkan untuk menjenguk yuli. Dalam kunjungannya Lurah Desa menyatakan turut prihatin atas musibah yang menimpa yuli dan memberi motivasi agar Yuli tetap sabar dan tabah menjalani ujian yang sedang menimpa dirinya serta turut mendoakan agar segera diberikan kesembuhan.
Pemerintah Desa Dlingo juga berjanji akan membantu mengusahakan jaminan kesehatan kepada Keluarga Yuli. Karena selama ini Yuli sekeluarga sama sekali belum pernah menerima bantuan apapun. Untuk rawat jalan sementara menggunakan Jamkesos.
Komentar atas MENGIDAP SAKIT KULIT ANEH, YULITA TERPAKSA MENUNDA MELANJUTKAN SEKOLAH KE JENJANG SMA
Formulir Penulisan Komentar
Aplikasi Rubah Data KK Online
Aplikasi Cetak KTP Online
Kalender
Pengumuman
Mbangun Desa
TAUTAN
Sandigita IT Android Apps
Sandigita FM
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License