RAKOR RUTIN DUKUH DI RUANG LURAH DESA DLINGO
Carik 30 September 2019 11:41:49 WIB
DLINGOWORO(30/9) Rakor rutin dukuh se desa Dlingo diikuti oleh Lurah Desa Dlingo, carik Desa Dlingo dan Dukuh pada Senin, 30 September 2019 pukul 09.00 sampai dengan selesai. Acara dibuka oleh ketua paguyuban dukuh Desa Dlingo dengan bacan bismillah bersama-sama.
Dalam kesempatan rakor kali ini, himbauan dari lurah desa Dlingo yang disampaikan oleh carik desa mengenai ketertiban waktu. Dukuh dan pamong desa diharapkan untuk lebih tepat waktu.
Selain itu, diberitahukan tentang pembuatan jalan tani. Mengingat letak sawah dan perkebunan warga di Desa Dlingo ada byang jauh dari pemukiman untuk memudahkan akses warga ke lahan pertanian tersebut akan dibuka jalan pertanian dan bisa dilewati kendaraan bermotor. Mengenai RTLH ada 37 Rumah RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) yang akan di verifikasi dan mengundang semua RT di Desa Dlingo. Bagi warga yang tidak sempat mengikuti program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) akan ada lagi di tahun 2020. Sehingga dihimbau juga bagi warga yang masih ingin mengikuti program tersebut bisa menyiapkan berkas dari sekarang. Supaya tidak terjadi kendala berkas yang belum lengkap seperti tahun ini. (min)
Komentar atas RAKOR RUTIN DUKUH DI RUANG LURAH DESA DLINGO
Formulir Penulisan Komentar
Aplikasi Rubah Data KK Online
Aplikasi Cetak KTP Online
Kalender
Pengumuman
Mbangun Desa
TAUTAN
Sandigita IT Android Apps
Sandigita FM
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License