WISUDA PURNA SISWA & TAHFIDZUL QUR'AN MI AL HUDA KEBOSUNGU T.P 2022/2023

Dukuh Kebosungu II 13 Juni 2023 14:29:32 WIB

12 Juni 2023_ MI AL Huda merupakan salah satu dari 5 MI Yayasan LP Ma'arif Kabupaten Bantul yang ada di Dusun Kebosungu II Kalurahan Dlingo Kapanewon Dlingo. madrasah yang terletak wilayah paling ujung selatan kalurahan Dlingo ini berhasil mewisuda 26 lulusan dengan lulus 100%. Selain rasa bangga dan senang, Ahmad Nurudin,S.Pd.I selaku kepala madrasah dalam sambutanya juga menyampaikan bahwa program madrasah yang berupa pembiasaan seperti halnya sholat Dhuha, Asmaul Husna,dan tadarus pagi selalu dilaksanakan oleh para lulusan. Tidak lupa madrasah juga memberikan penghargaan berupa piala kepada 3 lulusan terbaik kategori ASPD dengan nilai tertinggi 229,52, 218,21, dan 209,9.

Acara wisuda Purna siswa tahun ini dilaksanakan secara sederhana yang dihadiri oleh orang tua siswa dan para pengurus komite madrasah.hadir pula dalam kesempatan tersebut Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Bantul Ahmad Musyadad, M.S.I dan pengawas MI Abdul Rahman, M.Pd.

Ahmad Musyadad dalam sambutanya menekankan betapa pentingnya memberikan bekal ilmu pengetahuan dan ilmu agama kepada anak agar nantinya mampu menghadapi tantangan global dengan dasar keagamaan yang kuat, ia mendorong para orang tua supaya tepat dalam memilih sekolah bagi anaknya, " salah satunya ya di Madrasah atau Pondok Pesantren" ungkapnya.

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin 12 Juni 2023 ini juga berhasil mewisuda 16 Hafidh Hafidhah Al Qur'an juz 30. Meski acara sederhana banyak orang tua siswa yang tampak berkaca kaca, terharu oleh penampilan dalam melantunkan ayat suci Al Qur'an, lagu dan puisinya.

 

Komentar atas WISUDA PURNA SISWA & TAHFIDZUL QUR'AN MI AL HUDA KEBOSUNGU T.P 2022/2023

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Aplikasi Rubah Data KK Online

Aplikasi Cetak KTP Online

Kalender

Pengumuman

Semua jenis pelayanan di Kalurahan Dlingo Gratis tanpa dipungut biaya

Mbangun Desa

Sandigita IT Android Apps

Sandigita FM

Loading the player...

Media Sosial

FacebookGoogle PlussYoutube

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License