Penerimaan KKN UNY Oleh Kepala Desa Dlingo
05 Juli 2017 09:37:05 WIB
Dlingoworo. Rabo, 05 Juli 2017 bertempat di Pendopo Balai Desa Dlingo, Kecamatan Dlingo, dilaksanakan Kegiatan Penerimaan KKN Mahasiswa UNY Yogyakarta, yang disalurkan ke empat desa yaitu Dusun Pokoh, Dlingo, Pakis, dan Kebosungu. Kedatangan KKN Mahasiswa UNY ini diterima dan disambut langsung oleh Lurah Desa Dlingo, dan perwakilan Dukuh yang akan ditempati oleh KKN Mahasiswa UNY.
Dalam sambutannya Bapak Kepala Desa Dlingo Bahrun Wardoyo mengungkapkan bahwa Desa dlingo memiliki prospek dan potensi luar biasa untuk berkembang lebih maju antara lain dalam sisi Pendidikan, Kebudayaan, Industri Kerajinan, dan wisata. Akan tetapi seiring dengan geliat perkembangan tersebut memunculkan berbagai permasalahan yang menyertainya. Dengan adanya penyaluran KKN UNY ini, diharapkan akan terjadi transfer ilmu pengetahuan dan pengalaman kepada masyarakat diberbagai bidang. Selanjutnya Bapak Kepala Desa Dlingo mengucapkan selamat berjuang, selamat mengabdi kepada masyarakat, dan tetap semangat. terimakasih dan mohon maaf atas segala kekurangan dalam penyambutan dan penerimaan KKN Mahasiswa UNY.
Selanjutnya KKN Mahasiswa UNY Yogyakarta dipersilahkan ke Dusun tempat menjalani KKN. Dalam penyaluran kali ini disetiap pedukuhan yang menjadi tujuan KKN, diperkirakan akan ditempati kurang lebih 9 orang, terdiri dari 2 orang mahasiswa dan 7 Orang mahasiswi.
Komentar atas Penerimaan KKN UNY Oleh Kepala Desa Dlingo
Formulir Penulisan Komentar
Aplikasi Rubah Data KK Online
Aplikasi Cetak KTP Online
Kalender
Pengumuman
Mbangun Desa
TAUTAN
Sandigita IT Android Apps
Sandigita FM
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License