TECHNICAL MEETING TURNAMEN BOLA VOLLY
29 Juli 2017 08:36:13 WIB
DLINGOWORO. Bertempat di ruang pertemuan karang taruna dilaksanakan technical meeting turnamen bola volleyball Cup, Jum’at (28/7). Acara yang berlangsung sekitar dua jam dipimpin ketua panitia Supriyanto.
Menurut Supriyanto, technical meeting merupakan rapat awal yang dihadiri oleh para ketua club tim yang bertujuan untuk membicarakan dan menjelaskan tentang peraturan-peraturan atau tata tertib dalam pertandingan bola volleyball Cup.
”Namun demikian sangat disayangkan karena ada beberapa tim yang tidak diwakili oleh ketuanya dan hanya menitipkan perwakilan kepada tim lain. Tapi mudah-mudahan mereka yang tidak hadir dapat menerima dan mengerti hasil technical meeting pada hari ini sehingga tidak terjadi kendala pada saat pertandingan,” jelas Supriyanto".
Selain itu, lanjutnya pada technical meeting ini juga dilaksanakan pencabutan undian guna menentukan pool dan lawan masing-masing tim. Sehingga setelah technical meeting ini mereka sudah mengetahui lawannya dan berada di pool A atau pool B serta waktu pertandingan.
Sedikitnya ada 10 tim yang sudah pasti ikut turnamen bola Volleyball Cup se desa dlingo. Sedangkan pertandingan perdana akan dilaksanakan pada hari Senin (1/7) pukul 15.00 WIB, diawali upacara pembukaan yang akan dipimpin langsung Lurah Desa Dlingo Bahrun Wardoyo. Turnamen ini juga untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang Ke-72 Tahun 2017.
Komentar atas TECHNICAL MEETING TURNAMEN BOLA VOLLY
Formulir Penulisan Komentar
Aplikasi Rubah Data KK Online
Aplikasi Cetak KTP Online
Kalender
Pengumuman
Mbangun Desa
TAUTAN
Sandigita IT Android Apps
Sandigita FM
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License